Friday 2 August 2013

KOPYOKAN TEMA #3 - BUNGLON

Puji Tuhan! Kegiatan iseng kopyokan tema telah sampai episode ketiga. Tema kopyokan kali ini lagi-lagi dari Donny Harry yaitu "BUNGLON". Sekedar mengulang singkat saja bahwa acara kopyokan ini free buat siapa saja yang mau ikut berpartisipasi. Bisa disimak update-nya di blog www.walking-in-ngalam.blogspot.com atau follow twitter @walkingalam
Peraturannya gampang sekali, simak aja tema bulan ini dan deadline kapan, kalau mau berpartisipasi silahkan mengirim foto via email walking.ngalam@yahoo.com atau kontak dulu via whatssapp di 085235886354

Voila! ternyata kopyokan kali ini diramaikan oleh peserta baru import dari Solo, Gregrory Rusmana. Jadi tema BUNGLON kali ini bakal lebih ramai lagi sehingga Om Ben harus lebih memeras otak di ajang iseng ini. Dengan mengatasnamakan berbuka puasa bareng di rumah Donny Harry maka kami tidak sabar menantikan bunglon macam apa yang difoto rekan-rekan. Donny Harry sebagai pemilik tema menyediakan dua rol film Kodak Ektar untuk foto yang paling mem-BUNGLON. Setelah perburuan visual di panasnya puasa siang dan malam maka inilah foto-foto yang terkumpul di edisi BUNGLON:

Donny Harry